Mengatasi WhatsApp Diblokir – Mungkin nomor WhatsApp Anda diblokir sementara? Atau apakah WhatsApp Anda diblokir secara permanen? Berikut adalah 5 cara mengatasi WhatsApp diblokir sementara, permanen, tanpa MOD dan tanpa kehilangan kontak.
Mungkin akhir-akhir ini WhatsApp gencar memblokir pengguna WhatsApp yang melanggar aturan. Jadi bagaimana Anda bisa mengatasi WhatsApp yang diblokir?
Jadi, Anda harus tahu dulu kenapa WhatsApp Anda diblokir. WhatsApp memiliki sistem dan aturan yang sangat ketat untuk pengguna WhatsApp, sehingga dijaga dan dipelihara untuk penggunanya.
Sistem yang diterapkan pada aplikasi ini sangatlah ketat untuk para penggunanya, hal ini dikarena untuk menjaga privasi dan menghindari terjadinya pencuri akun serta data pribadi.
Apabila akun kalian terblokir, mungkin penyebabnya karena kalian telah menyalahin aturan. Namun kalian pun tidak perlu khawatir, dan oleh karena itu masih ada cara mengatasi whatsapp yang diblokir sementara atau permanen oleh pihak whatsapp.
Table of Contents
Jenis Whatsapp yang Diblokir
Siapasih yang bakalan tahan kalau akun whatsappnya terblokir. Tapi tenang kalian akan dapat membuka blokiran tersebut. Untuk membuka akun yang terblokir, ada baiknya kalian mengetahui terlebih dahulu perbedaan dari WA yang terblokir sementara dengan akun whatsapp yang terblokir secara permanen.
dengan mengetahuinya kalian akan dapat menentukan tindakan apa yang harus diambil terkait pemblokiran tersebut. Terblokirnya whatsapp sementara, Itu berarti bahwa kalian telah menerima banyak peringatan dari pihak terkait. Dari permasalahan tersebut cara yang paling aman adalah membiarkanya.
Karena akun yang terblokir secara sementara akan terbuka dengan sendirinya dalam kurun waktu beberapa jam sampai beberapa hari kedepan terhitung sejak terblokirnya WA.
Terblokirnya whatsapp secara permanen, Itu berarti bahwa kalian telah melakukan pelanggaran berat terkait peraturan yang telah ditetapkan WA. Untuk menyelesaikanya, agak sedikit sulit dan membutuhkan waktu yang sangat lama serta prosedur yang sangat panjang.
Oleh karena itu, sangatlah penting mengetahui perbedaan dari pemblokiran tersebut agar kalian dapat memilih solusi yang tepat. Oleh karenanya kalian harus berhati-hati agar tidak mengulangi kesalahan yang sama agar akun whatsapp kalian tidak diblokir sementara atau secara permanen oleh pihak whatsapp.
Penyebab Whatsapp Diblokir
Kenapa Whatsapp diblokir untuk sementara? Mereka memiliki alasan tersendiri kenapa akun whatsapp kalian diblokir sementara.
Nah solusinya buat whatsapp yang telah diblokir sementara yaitu kalian hanya perlu menunggu untuk beberapa jam bahkan untuk beberapa kasus memakan waktu beberapa hari untuk dapat mengoprasikan kembali WA tersebut.
Salah satu penyebab kalian terblokir adalah karena perbuatan yang dilakukan oleh diri sendiri. kok begitu? hal itu diakibatkan karena kalian sering menghubungin nomor whatsapp yang tidak dikenal.
Selain itu juga karena kalian sesukanya menambah orang asing kedalam grup yang kalian miliki dan mengirimi mereka pesan berkali kali. Perbuatan kalian ini biasa disebut dengan spam chat dan merugikan orang lain. Dan itulah sebab dia blokir kamu di whatsapp
Sebab lainya adalah karena aplikasi yang kalian gunakan adalah aplikasi ilegal. Banyak permasalahan terkait memakai whatsapp ilegal daintaranya terjadinya pencurian data pribadi serta pembajakan akun.
Untuk menghindari hal tersebut, ada baiknya kalian menggunakan aplikasi resmi yang telah tersedia dari platform playstore untuk android dan Appstore untuk pengguna Ios.
Kenapa whatsapp diblokir secara permanen?
Dalam kasus ini, si pengguna wa dapat dipastikan tidak akan dapat menggunakan akunnya kembali karena telah terblokir secara permanen dari sistem dan database whatsapp.
Tapi jangan takut, masih ada secercah harapan kalian untuk mengembalikan kembali aku yang telah terblokir secara permanen.
Cara mengembalikan nomor whatsapp yang terblokir adalah dengan cara membuktikan bahwa kalian sebagai pengguna tidak melanggar syarat dan ketentuan dari platform ini serta tidak melakukan perbuatan salah dalam bentuk apapun.
Penyebab terblokirnya WA kalian secara permanen biasanya karena kalian mengirimkan konten konten yang berbau sara atau ujaran kebencian seperti memprovokasi kedalam grup untuk membenci sesuatu ras dan suku, mengirim video porno serta melakukan hal yang tidak baik.
5 Cara Mengatasi Whatsapp yang Diblokir Teman
Whatsapp yang Diblokir Sementara
Kalian dapat melihat contoh gambar diatas. Dari gambar kalian dapat melihat angka yang menunjukan perhitungan mundur dari jam, menit dan detik.
Yang harus kalian lakukan adalah menunggu hitungan mundur tersebut habis untuk dapat membuka blokiran sementara dari whatsapp. Setelah waktu telah menunjukan 0 pada layar hp kalian, dapat dipastikan blokir tersebut akan menghilang secara otomatis.
Berakhirnya hitungan mundur tersebut menandakan bahwa akun whatsapp kalian sudah dapat digunakan kembali.
Setelah waktu hitungan mundur dalam pemblokiran selesai, dapat disimpulkan kalian dapat mengakses untuk kembali menggunakan whatsapp. Kalian juga harus tahu dan dapat menghindari dari penyebab whatsapp kalian terblokir oleh sistem.
Ada beberapa alasan-alasan kenapa whatsapp kalian diblokir sementara yaitu kalian beberapa kali mengirim gambar yang senonoh atau chat yang berbau porno atau dewasa dan juga kalian sering kali berinteraksi dengan nomor yang tidak kalian kenal.
Atau kalian hanya menggunakan aplikasi whattsapp ilegal atau tidak resmi, oleh karena itu kalian harus menggunakan aplikasi whatsapp yang resmi agar whatsapp kalian tidak diblokir.
Agar kalian dapat terhindar dari pemblokiran sementara ini, ada baiknya kalian mengikuti langkah langkah sebagai berikut.
- Tap pada aplikasi WhatsApp mod yang biasa kalian gunakan.
- Backup semua chat yang ada pada WhatsApp anda.
- Jika sudah tersimpan, uninstal aplikasi WA mod pada HP anda.
- Selanjutny, cari dan instal kembali aplikasi whatsapp resmi yang kalian unduh dari playstore.
- Cobalah login kembali dengan nomor hp yang sama dengan whatsapp yang telah terblokir.
- Selesai.
Apabila didalam akun kalian masih terblokir, ada baiknya kalian mengirimkan email pengaduan kepada pihak whatsapp. Apabila kalian terbukti tidak melanggar ketentuan peraturan dan aturan layanan, maka akses untuk whatsapp kalian akan dipulihkan.
Whatsapp yang Diblokir Permanen
Solusi untuk masalah kalian yang satu ini hanya the one and only yaitu dengan menghubungi pihak terkait (dalam kasus ini yaitu whatsapp) untuk mengirimkan email pengaduan.
Cukup rumit ? atau sulit?
Tidak juga, hal itu harus kalian terima karena sistem telah menilai akun yang digunakan telah melanggar aturan yang telah ditentukan dan banyak pengguna yang melaporkan bahwa kalian menyalahgunakan akun tersebut.
Kalian harus mengumpulkan bukti yang dapat menguatkan bahwasanya kalian tidak melanggar aturan dan tidak bersalah. Ini wajib dilakukan agar whatsapp kalian dapat dipulihkan kembali.
Dan juga bisa sebaliknya, kalau kalian benar-benar tidak dapat membuktikan kalau kalian tidak melakukan suatu pelanggaran dan kalian pun terbukti kalau kalian telah melakukan pelanggaran, maka dari pihak whatsapp pun tidak bisa memulihkan nomor whatsapp kalian.
Kalian pun cuma dapat mengaktifkan whatsapp lagi dengan cara membeli nomor baru untuk dapat bisa menikmati layanan dari whatsapp lagi. Dan untuk kalian yang masi memiliki pertanyaan lain seputar Whatsapp, kalian bisa langsung mengunjungin halaman Whatsapp untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan kalian.
Dengan mengikuti ulasan diatas, permasalan terkait Cara Mengatasi WhatsApp Diblokir kalian akan terselesaikan. Tidak hanya itu, kalian juga bisa membuka blokiran yang dilakukan kepada nomor kalian oleh seseorang.
Sumber: